Smansakra– PERSISKA ( Persatuan Siswa – Siswi Katolik) SMA Negeri 1 Karanganyar telah melaksanakan kegiatan koor misa pelajar yang dilaksanakan pada tanggal 8 September 2023 di Gereja St. Pius X Karanganyar. Kegiatan ini bertujuan untuk berkontribusi dalam misa pelajar dan juga menjalin kekompakan, kerjasama serta mempererat tali persaudaraan antar anggota PERSISKA. Sebelum bertugas anggota PERSISKA mengadakan beberapa kali latihan guna mendapatkan hasil yang terbaik.
Misa pelajar dipimpin oleh Romo Petrus Dwi Purnomo Adi, Pr dimulai pukul 12.00 WIB. Misa Pelajar merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap bulan pada Jumat pekan ke 2. Misa Melajar diikuti siswa-siswi serta guru dan karyawan yang beragama Katolik dari berbagai sekolah. Dengan dilaksanakan kegiatan Misa Pelajar secara rutin, diharapkan siswa-siswi Katolik dalam lingkup Paroki St. Pius X Karanganyar mampu menambah dan memupuk akan iman Katolik serta dapat menambah jejaring siswa-siswi lain dari berbagai sekolah mulai dari jenjang SD hingga jenjang SMA/SMK.
“Nandur Rukun Bakal e Sugih Sedulur”