Smansakra.sch.id – Ibu Dr. Uswatun Hasanah, M.Pd Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah bersama Ibu Dra. Hj. Suliyastuti, M.M Kepala sekolah SMAN 1 Karanganyar pada hari minggu (10/03/2022) mengunjungi pondok pesantren Al Muayyad Widan Surakarta dalam rangka silaturahmi dengan pimpinan pondok pesantren Bapak Drs. K.H. Dian Nafi, M.Pd. Silaturahmi ini merupakan bagian dari beberapa acara yang dilakukan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan karena pada hari Seninnya (11/03/2022) beliau mengunjungi Cabang Dinas Wilayah VI dengan Komisi C DPR RI.

Silaturahmi Dr. Uswatun Hasanah, M.Pd dan Ibunda Dra. Hj. Suliyastuti, M.M di Pondok Pesantren Al-Muayyad Widan Surakarta
Pada pertemuannya di pondok pesantren Al- Muayyad Ibu Dr. Uswatun Hasanah, M.Pd menyampaikan kepada Bapak Drs. K.H. Dian Nafi, M. Pd selaku pimpinan pondok pesantren agar selalu amanah dalam menggemban tugas mulia ini, sehat selalu dan semangat dalam mencerdaskan masyarakat. Ibu Kepala Dinas juga berpesan kepada para santri pondok pesantren agar selalu mengejar ilmu dunia dan akhiratnya. Ibu Dra. Hj. Suliyastuti, M.M kepala sekolah SMAN 1 Karanganyar yang mendampingi ibu Kepala Dinas juga menyampaikan pesannya kepada para santri pondok pesantren Al-Muayyad untuk sabar dalam mencari ilmu, ikhlas bekerjasama dengan masyarakat sekitar pondok pesantren.
Al-Muayyad merupakan pondok pesantren Al-Quran pesantren yang berlokasi di kota Surakarta, yang dirintis tahun 1930 olen K.H. Abdul Mannan bersama K.H. Ahmad Shofawi dan Prof. K.H. Moh Adnan dan ditata sistemnya ke arah sistem madrasah tahun 1937 oleh KH. Ahmad Umar Abdul Mannan. Pembelajaran Al-Quran itu kemudian sistem madrasah dilengkapi dengan Madrasah Diniyyah, MTs dan SMP, MA, dan SMA dalam lingkungan pondok pesantren.
Sebagai pesantren Al-Quran tertua di Surakarta, Al-Muayyad terpanggil untuk menguatkan dan mengembangkan diri, berangkat dalam kearifan masa silam untuk menjangkau kejayaan masa depan dengan konsep tarbiyah yang utuh. Mempertimbangkan pengalaman Surakarta yang direkam Al-Muayyad sejak masa rintisannya.