SMAN 1 Karanganyar menggelar pemilihan ketua OSIS masa bakti 2017/2018 dengan sistem seperti pemilihan umum (pemilu). Tujuannya, untuk memberikan pendidikan demokrasi bagi para siswa. Pemilihan ketua OSIS mengambil tema Demokrasi SMANSAKRA meraih Mimpi Indonesia.
Kegiatan ini didukung oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karanganyar. Bahkan, sejumlah properti KPU dipinjamkan pada proses pemilu ketua OSIS yang berlangsung satu bulan tersebut. Pemilihan umum ketua OSIS secara langsung juga dimaksudkan untuk memberikan sosialisasi kepada lebih dari 1000 siswa yang merupakan pemilih tetap. Adapun yang mendapat hak pilih adalah siswa, guru dan karyawan Smansakra.
Pemilihan ketua OSIS secara pemilihan umum membuat siswa mengetahui tahapan pemilu yang dilaksanakan setiap lima tahunan, dengan adanya tahapan kampanye dan debat kandidat bagi calon ketua OSIS, maka semua siswa tahu kualitas calon ketua OSIS yang akan mereka pilih.
Pemilihan ketua OSIS SMAN 1 Karanganyar didukung oleh KPU sebagai bagian dari sosialisasi terhadap pemilih pemula. Dalam pelaksaan pemilihan ketua OSIS ini, KPU juga menerapkan tahapan yang sama dengan pemilu, mulai dari seleksi calon ketua, kampanye, debat kandidat, hingga pelaksanaan pemilihan secara langsung.
Pada hari yang sama langsung diadakan perhitungan cepat hasil dari pemilihan ketua OSIS masa bakti 2017/2018. Akhirnya didapatkan hasil perolehan suara nomor urut:
1. 424
2. 41
3. 14
4. 39
5. 568
6. 136
Berdasarkan perolehan suara, akhirnya yang berhak menduduki jabatan sebagai berikut: Ketua Umum: Syahrul Sony Tri Setiawan
Ketua 1: Beta Octana Sakti
Ketua 2: Laksmana Fadil Pradana
Selamat kepada Ketua OSIS yang terpilih semoga dapat menjalankan amanatnya dengan baik dan lancar, yang dapat membawa Smansakra semakin maju dan hebat.